ASUS Hadirkan ASUS Business Untuk Ekosistem Bisnis Lebih Baik

ASUS Business menjadi angin segar bagi lini bisnis, terutama pada industri komersial karena mampu meningkatkan produktivitas bisnis anda. Seperti diketahui, masa pandemi yang sudah terjadi sejak 2020 lalu, membuat banyak bisnis menurun. Namun kembaliĀ  mencoba merangkak naik, di tahun 2021 dan tentu saja semakin meningkat di tahun 2022.

ASUS hadir dengan inovasi produk produk komputasi yang komprehensif dan terintegrasi, lewat software yang memiliki standar industri. Tidak hanya itu saja, ASUS Business juga hadir padahal lini pelaku UMKM, pemerintahan hingga instansi pendidikan. Pastinya juga hadir untuk lini bisnis enterprise.

ASUS Business Hadir Untuk Semua Lini Bisnis

Bisa dibilang ASUS Business hadir untuk ragam bisnis anda dan dimanfaatkan untuk mendapatkan berbagai perangkat dan layanan terbaik. Memang visi dari ASUS sendiri adalah menjadi andalan untuk pelaku bisnis dan bermanfaat untuk masyarakat Indonesia.

Hal tersebut dibuktikan dengan dukungan penuh ASUS pada TKDN yang merupakan kebijakan pemerintah untuk tumbuh bersama bisnis dan juga masyarakat.

  • Sektor Pendidikan, untuk sektor pendidikan sendiri ASUS Business hadir dengan beberapa pilihan produk. Untuk tenaga pengajar, ASUS menghadirkan produk Expertbook B1 dan B3 series. Kemudian untuk pilihan produk lainnya adalah Chromebook CX5 Series. Kedua pilihan produk ini merupakan produk produk yang dilengkapi dengan berbagai fitur canggih yang mendukung kemudahan belajar mengajar terutama di masa pandemi. Sementara untuk pilihan produk bagi peserta didik, ASUS Business hadir dengan 2 pilihan perangkat komputasi. Yakni ASUS BR1100 yang menggunakan OS Windows dan Chromebook C214 yang menggunakan ChromeOS.
  • Sektor UMKM atau SMB, pada faktor ini mengedepankan produk komputasi dengan CTO (Cost to Ownership) rendah, tetapi tetap dilengkapi dengan fitur-fitur terbaik dan berkualitas. Anda bisa memilih produk laptop Series ASUS Expertbook B1 dan B3. Selain itu ada juga pilihan produk all ini one PC ASUS AIO V161 yang sangat praktis, digunakan untuk berbagai skenario bisnis
  • Sektor Kelas Enterprise, di kelas enterprise ini Anda bisa memilih dua produk komputasi yang mendukung industri financial, pemerintahan sampai kesehatan. Kedua pilihan produk tersebut hadir untuk kelas entry-level yaitu Expertbook B1. Produk ini bisa dimanfaatkan untuk para staf dan karyawan perusahaan. Sementara di kelas level manajemen Anda bisa memilih laptop premium Expertbook B9.

Ekosistem Bisnis Yang Komprehensif

Kehadiran ASUS Business membantu menghadirkan solusi bisnis dengan menghubungkan perangkat perangkat komputasi menjadi sebuah ekosistem yang sudah terintegrasi. Dengan ekosistem ini, maka lebih mudah dalam melakukan software manajemen perangkat. Sehingga tim IT akan lebih mudah untuk melakukan pemantauan dan memaksimalkan potensi dari perangkat-perangkat yang ada pada ekosistem ASUS Business ini.

Tentu saja ekosistem dari ASUS Business tidak hanya berpusat pada hal-hal manajemen dan kualitas perangkat saja, tapi juga untuk sistem keamanan. Untuk fisik dari produk ASUS Business sudah memiliki fitur pengunci agar produk tidak mudah mengalami kecurian atau perampokan. Sementara pada datanya akan diprioritaskan untuk menggunakan teknologi TPM versi 2.0. Teknologi TPM atau trusted platform module ini memungkinkan data Anda disimpan pada perangkat yang sudah terintegrasi pada ekosistem ASUS Business, jadi data tidak akan mudah mengalami berbagai ancaman keamanan digital karena sudah di enkripsi.

Kini tentu sudah terjawab bagaimana ASUS Business menjadi sebuah solusi terbaik bagi pelaku bisnis dan instansi dengan ragam pilihan produk komputasi terbaik, untuk memaksimalkan produktivitas para pelaku bisnis. Disamping itu juga dapat membantu untuk mengurangi biaya pengeluaran yang berlebih, tentunya pada sebuah perusahaan dan juga instansi-instansi yang sudah disebutkan di atas.